Home / Blogging / Cara Buat Website Gratis untuk Berjualan Online (Pemula)

Cara Buat Website Gratis untuk Berjualan Online (Pemula)

Penulis: Mendy Mendy

Diperbaharui:

Berkembangnya informasi online melalui situs website sudah menjadi langkah penting bagi setiap orang, pengusaha kecil, dan perusahaan besar dalam era digital ini. Namun, banyak orang merasa terhalang oleh biaya dan cara buat website gratis.

Untungnya, ada beberapa jenis platform yang menawarkan layanan pembuatan website gratis, yang memudahkan siapa saja untuk memulai perjalanan online tanpa harus merogoh kocek dalam-dalam. Keuntungan utama dari membuat website yang gratis adalah aksesibilitasnya yang lebih luas.

Selain itu, beberapa platform website sudah menyediakan tools dan template yang dirancang khusus secara intuitif, sehingga memudahkan proses desain tanpa memerlukan keahlian desain grafis yang tinggi. Dengan begitu, membuat website tidak lagi menjadi hal eksklusif bagi para pemula.

Mengenal Pengertian Website

Mengenal Pengertian Website
Sumber: jmc.co.id

Website merupakan kumpulan halaman web yang terkait dan saling terhubung di dalam World Wide Web (WWW) atau internet. Halaman-halaman ini dapat berisi berbagai jenis informasi, seperti teks, gambar, video, dan elemen-elemen interaktif lainnya.

Masing-masing website memiliki alamat unik yang dikenal sebagai URL (Uniform Resource Locator), yang memungkinkan pengguna untuk mengaksesnya melalui peramban web. Apabila sudah memahami pengertian tersebut, akan lebih mudah untuk memulai cara buat website gratis.

Tujuan utama pembuatan sebuah website dapat bervariasi, mulai dari menyediakan informasi, mempromosikan produk atau layanan, hingga memberikan platform bagi interaksi dan pertukaran informasi antara pengguna.

Desain dan struktur website sangat bervariasi tergantung pada kebutuhan dan keinginan pemiliknya, dan dapat mencakup berbagai elemen desain, seperti menu navigasi, formulir kontak, dan tautan internal maupun eksternal.

Dalam perkembangannya, website telah menjadi elemen krusial dalam membangun keberadaan online, baik untuk individu maupun entitas bisnis, membuka peluang baru untuk konektivitas global dan aksesibilitas informasi.

Cara Buat Website Gratis

Membuat web gratis telah menjadi lebih mudah dan dapat diakses oleh siapa saja yang ingin membangun keberadaan online tanpa harus mengeluarkan biaya besar. Berikut adalah beberapa langkah umum yang dapat diikuti untuk membuat website secara gratis.

1. Tentukan Tujuan dan Fungsi Website

Tentukan Tujuan dan Fungsi Website
Sumber: sribu.com

Sebelum memulai proses pembuatan website gratis, langkah pertama yang sangat penting adalah menentukan tujuan dan fungsi utama dari website yang akan dibuat. Hal ini merupakan fondasi yang kuat untuk membimbing seluruh proses desain dan konten.

Jenis website berdasarkan fungsinya ada tiga macam yaitu, website pribadi informasi dan bisnis. Masing-masingnya memiliki tujuan dan fungsi yang berbeda bagi penggunanya.

Website pribadi merupakan platform online yang dirancang khusus untuk menyajikan informasi tentang diri mereka sendiri, minat/hobi, dan pengalaman pribadi. Tujuannya dapat bervariasi, mulai dari berbagi portofolio kreatif, menulis blog pribadi, hingga menciptakan profil online.

Website informasi dirancang untuk menyediakan pengetahuan dan informasi kepada pengunjungnya. Fungsinya untuk memberikan pemahaman tentang suatu topik atau rangkaian topik tertentu. Contoh website informasi melibatkan portal berita, ensiklopedia online, atau blog edukatif.

Website bisnis adalah alat penting dalam strategi pemasaran online perusahaan atau usaha. Tujuan website ini untuk mempromosikan produk/layanan, menjangkau pelanggan, dan membangun kepercayaan pelanggan.

2. Pilih Layanan Hosting dan Domain

Pilih Layanan Hosting dan Domain
Sumber: xero.com

Sebelum memilih layanan hosting dan domain, tentukan platform pembuat website yang akan digunakan. Beberapa platform populer yang menawarkan layanan buat website gratis antara lain WordPress.com, Wix, dan Weebly.

Hosting adalah tempat di mana website akan “tinggal” di internet. Pastikan untuk memilih dengan layanan hosting yang andal, stabil, dan sesuai dengan kebutuhan sahabat. Perhatikan juga batasan-batasan pada versi hosting gratis (kapasitas penyimpanan dan bandwidth).

Sebagian besar platform pembuat website gratis menyediakan opsi untuk memilih nama domain gratis atau menggunakan subdomain yang disediakan oleh platform tersebut. Nama domain adalah alamat unik website sahabat di internet (contohnya www.platformbisnis.co.id)

3. Pilih Platform Website yang Sesuai

Pilih Platform Website yang Sesuai
Sumber: crazyegg.com

Platform pembuat website secara gratis adalah alat yang digunakan untuk membuat dan mengelola situs web tanpa biaya awal.

Beberapa contoh platform website terbaik adalah WordPress, Wix, Weebly, dan Google Sites. WordPress merupakan salah satu platform pembuat website paling populer, meskipun ada opsi berbayar, versi gratisnya bisa dipakai untuk mengelola situs web dengan mudah.

Wix adalah platform website yang ramah pemula dengan fitur seret dan lepas (drag-and-drop). Pengguna bisa memilih berbagai tema dan template yang menarik, dan platform ini menawarkan alat desain yang mudah. Wix juga menawarkan opsi gratis dengan nama domain subdomain Wix.

Weebly adalah platform pembuatan website paling mudah. Melalui antarmuka seret dan lepas, pengguna bisa dengan cepat membuat halaman-halaman website. Versi gratis Weebly memiliki versi hosting gratis dan subdomain, hingga upgrade mode berbayar.

Google Sites adalah opsi yang ramah kolaboratif dan terintegrasi dengan layanan Google lainnya. Meskipun tidak sekomprehensif platform lain, Google Sites menyediakan alat yang sederhana untuk membuat situs web gratis.

Baca Juga: Pengertian Website: Apa itu Web, Manfaat, Jenis, dan Contoh

4. Instal SSL/HTTPS

Instal SSL_HTTPS
Sumber: crazyegg.com

Menginstal SSL (Secure Socket Layer) dan mengaktifkan protokol HTTPS pada website merupakan langkah penting untuk meningkatkan keamanan dan kepercayaan pengguna. Sebelumnya, pastikan layanan hosting mendukung penggunaan SSL dan tersedia opsi untuk aktivasi.

Untuk memulainya perlu mendapatkan sertifikat SSL. Beberapa layanan hosting menyediakan sertifikat SSL gratis melalui penyedia seperti Let’s Encrypt. Jika hosting tidak menyediakan sertifikat gratis, sahabat dapat membelinya dari penyedia sertifikat SSL resmi.

Setelah sertifikat SSL diinstal, pastikan bahwa semua tautan dan URL pada website mengarah ke versi HTTPS. Hal ini dapat dilakukan dengan mengganti semua tautan dalam bentuk HTML dan file lainnya dari bentuk “http://…” menjadi alamat “https://…”.

5. Instal CMS

Instal CMS
Sumber: jagoanhosting.com

Menginstal CMS (Content Management System) adalah langkah kunci dalam membuat website secara gratis, membantu dengan mudah untuk mengedit, dan mengelola konten.

Pilih CMS yang sesuai dengan kebutuhan dan tujuan website tersebut. Apabila ingin menggunakan WordPress, silakan kunjungi situs resmi WordPress.org untuk mengunduh versi terbaru. Jika menggunakan platform lain, kunjungi situs resmi CMS tersebut.

Banyak platform menyediakan alat otomatis untuk menginstal CMS dalam cara buat website gratis. Pilih opsi yang mengarah pada instalasi CMS dan ikuti petunjuk yang diberikan. Berbagai macam platform menyediakan instalasi satu-klik (one-click) yang sangat memudahkan proses ini.

6. Desain UI dan UX

Desain UI dan UX
Sumber: indi.tech

Desain UI (User Interface) dan UX (User Experience) memegang peranan penting dalam membuat web gratis. UI berkaitan dengan tampilan visual dan interaksi pengguna dengan elemen pada halaman, sedangkan UX berkaitan dengan keseluruhan pengguna saat berinteraksi dengan website.

Pastikan desain UI konsisten di seluruh website. Ini termasuk pemilihan warna, tipografi, dan elemen desain lainnya. Konsistensi menciptakan pengalaman yang menyatu dan mudah dikenali oleh pengguna.

Desain UI yang bersih dan responsif memastikan bahwa website dapat diakses dengan baik di berbagai perangkat, termasuk ponsel pintar dan tablet. Pastikan elemen-elemen desain dapat menyesuaikan diri dengan berbagai ukuran layar untuk meningkatkan pengalaman pengguna.

7. Instal dan Plugin

Instal dan Plugin
Sumber: webzid.com

Menginstal plugin pada website adalah salah satu cara untuk meningkatkan fungsionalitas dan kinerja situs. Plugin adalah tambahan perangkat lunak yang dapat ditambahkan ke platform pembuat website untuk menambah fitur atau alat tertentu.

Pastikan bahwa aplikasi pembuat website yang dipilih mendukung penggunaan plugin. Contoh platform yang populer dan mendukung penggunaan plugin adalah WordPress. Setelah membuat website, navigasikan ke dasbor atau panel kontrol.

Di dalam panel kontrol, cari opsi yang berkaitan dengan plugin. Pada WordPress, pengguna akan menemukan opsi “Tambahkan Plugin”. Pilih opsi ini untuk mulai mencari dan menginstal plugin baru.

Jika menemukan bahwa suatu plugin tidak lagi dibutuhkan atau menyebabkan konflik, pertimbangkan untuk menghapusnya. Hapus plugin yang tidak diperlukan untuk menjaga kinerja website.

8. Tautkan dengan Google Search Console

Tautkan dengan Google Search Console
Sumber: blog.rumahweb.com

Mengaitkan website tersebut dengan Google Search Console adalah langkah penting untuk memastikan bahwa mesin pencari Google dapat mengindeks dan menemukan konten sahabat dengan baik.

Kunjungi situs web Google Search Console (https://search.google.com/search-console/) dan masuk ke akun Google pribadi. Jika belum memiliki akun, buat satu terlebih dahulu dan lakukan proses log in kembali.

Setelah berhasil masuk, di dasbor Google Search Console, tekan tombol “Tambahkan Properti” atau “Tambahkan Situs.” Kemudian masukkan URL lengkap dari website sahabat dan tekan tombol “Lanjutkan”.

Google Search Console ini memerlukan verifikasi kepemilikan untuk memastikan apakah sudah memiliki kontrol atas website yang ditambahkan.

Ada beberapa metode verifikasi yang dapat dipilih, termasuk metode HTML tag, file HTML yang diunduh, atau menggunakan Google Analytics. Jangan lupa untuk memilih metode yang paling sesuai dan ikuti petunjuk verifikasinya.

9. Optimasi SEO

Yoast SEO
Sumber: tribbleagency.com

Optimasi SEO (Search Engine Optimization) pada website gratis adalah langkah kritis untuk meningkatkan visibilitas situs sahabat di mesin pencari seperti Google. Saat memilih platform pembuat website, pastikan itu SEO-friendly. Platform seperti WordPress, Wix, atau Weebly.

Pada umumnya platform tersebut memudahkan pengguna untuk mengoptimalkan konten mereka. Setiap halaman di website pastinya harus memiliki judul yang menarik dan mengandung kata kunci yang relevan dengan kontennya. Judul setiap halaman website sahabat harus unik/beda untuk setiap halamannya.

Pastikan website sahabat responsif dan memiliki waktu muat yang cepat. Keduanya adalah faktor penting dalam peringkat SEO, terutama karena mesin pencari semakin memprioritaskan pengalaman pengguna yang baik.

10. Tautkan dengan Google Analytics

Tautkan dengan Google Analytics
Sumber: alfidahusna.com

Jika sahabat belum memiliki akun Google Analytics, buat satu di situs resminya (https://analytics.google.com/). Silakan ikuti setiap petunjuk untuk membuat akun, selanjutnya akan diarahkan untuk membuat properti, yang mewakili website atau aplikasi tersebut.

Setelah membuat akun dan masuk ke Google Analytics, klik “Admin” di bagian bawah kiri. Di sana, klik opsi “Buat Properti” kemudian ikuti langkah-langkahnya untuk menambahkan properti baru, yang akan mewakili website tersebut.

Selanjutnya, masukkan kode pelacakan ke dalam halaman-halaman website tersebut. Jika ingin menggunakan platform pembuat website seperti WordPress, banyak tema atau plugin menyediakan tempat untuk memasukkan kode pelacakan tanpa perlu menyentuh HTML.

Gunakan wawasan dari Google Analytics untuk mengidentifikasi area yang perlu ditingkatkan atau dioptimalkan. Analisis ini dapat membantu memahami perilaku pengguna dan meningkatkan strategi konten serta pengalaman pengguna.

Dalam mengejar keberhasilan bisnis melalui pembuatan website gratis, penting untuk diingat bahwa kesuksesan tidak hanya tergantung pada kehadiran online semata. Konten berkualitas, desain yang ramah pengguna, dan strategi pemasaran yang baik juga merupakan faktor penting.

Melalui cara buat website gratis di atas memberikan kesempatan bagi pemula dalam bidang teknologi untuk membuka halaman bisnis online secara mandiri. Konten yang ada di website akan lebih menarik perhatian pelanggan di samping informasi produk dalam market place.

Related Posts

Etika Berkomentar di blog ini.

Budayakan berkomentar yang baik dan sopan dengan mengedepankan ketentuan berikut :

  • Pakai nama orang asli (tidak boleh nama blog atau nama aneh)
  • URL homepage (halaman utama)
  • Tidak menyisipkan link dalam komentar
  • Berkomentar sesuai topik minimal 2 kalimat

Setiap komentar yang terindikasi spam tidak akan saya approve.

Terima kasih kawan!

Beneran nih nggak mau komen?

Kampusit.id merupakan media digital yang membahasa seputar blogging dan teknologi informasi.

Media Partners

RuangSiber.com