Home / Internet / Cara Atasi Error Establishing A Database Connection & Penyebab

Cara Atasi Error Establishing A Database Connection & Penyebab

Penulis: Mendy Mendy

Diperbaharui:

Masih banyak yang kebingungan ketika memperoleh notifikasi mengenai error establishing a database connection. Error yang satu ini biasanya disertai dengan munculnya layar putih di website dan akhirnya website tersebut tidak dapat diakses oleh siapapun.

Jika mengalami kejadian ini, jangan panik karena di artikel ini akan dibahas secara lengkap mengenai apa itu website error establishing a database connection lengkap dengan bagaimana cara mengatasinya sehingga bisa dipraktekkan sendiri di rumah.

Pengertian Error Establishing A Database Connection

Pengertian Error Establishing A Database Connection
Sumber: hostpapa.com

Error yang satu ini terjadi ketika PHP website tidak bisa mengakses data yang tersedia di database. Website sendiri dibuat dari dua komponen yakni MySQL dan PHP. PHP berperan untuk mengambil database yang ada di bagian MySQL dan ditampilkan di halaman website.

Ketika PHP bermasalah, maka database seperti postingan, nama author, judul website, dan data lainnya tidak bisa ditampilkan di halaman utama website. Sehingga yang ditampilkan hanyalah halaman putih dengan notifikasi error.

Penyebab Error Establishing A Database Connection Android

Terdapat beberapa penyebab error ini pada website, yakni:

1. Server Hosting Sedang Down

Server Hosting Sedang Down
Sumber: agoanhosting.com

Penyebab yang pertama adalah server hosting sedang down. Server hosting sebuah website bisa down karena diakses oleh banyak orang dalam satu waktu yang bersamaan sehingga server utama dari website tersebut tidak mampu menampung semua traffic kunjungan di website tersebut.

2. Login Credential Database yang Salah

Login Credential Database yang Salah
Sumber: help.zahironline.com

Penyebab yang kedua adalah login credential database website yang salah. Apabila password dan username diubah, maka informasi login website yang lama tidak akan valid dan tidak akan bisa digunakan kembali.

Sehingga website tidak bisa diakses sebelum mengubah atau memperbaharui password dan username tersebut dan akan muncul WordPress multisite error establishing a database connection.

Baca Juga: Shortener URL Terbaik untuk Berbagi Link Paling Rekomended

3. Database Website Rusak

Database Website Rusak
Sumber: jagoanhosting.com

Penyebab terakhir adalah database dari website tersebut mengalami kerusakan. Kerusakan database ini biasanya disebabkan karena tema yang sudah tidak kompatibel, plug in yang rusak, atau percobaan peretasan data website.

Cara Mengatasi Error Establishing A Database Connection

Jika mengalami error atau masalah seperti yang sudah dibahas sebelumnya, Anda bisa menggunakan atau mempraktekkan beberapa cara di bawah ini untuk segera mengatasi website yang bermasalah. Beberapa cara untuk memperbaiki error tersebut diantaranya adalah:

1. Melakukan Pengecekan Penggunaan Disk

Melakukan Pengecekan Penggunaan Disk
Sumber: widehostmedia.com

Jika mengalami error sebagaimana sudah dijelaskan sebelumnya, langkah yang harus dilakukan adalah dengan mengecek penggunaan disk database. Pengecekan ini bertujuan untuk memastikan bahwa penggunaan disk database tidak melebihi batas maksimal kemampuan disk dalam menyimpan data.

Proses pengecekan ini dapat dilakukan melalui cPanel di bagian Statistics. Atau bisa juga dilakukan pengecekan melalui menu Disk Usage, maka akan muncul semua informasi terkait penggunaan memori penyimpanan pada disk.

Apabila penyimpanan disk menunjukkan tingkat penyimpanan maksimal, maka bisa mengajukan open ticket kepada pihak yang menyediakan domain website atau pihak support untuk melakukan upgrade paket sehingga penyimpanan disk bisa dinaikkan.

Jika sudah upgrade kapasitas disk penyimpanan database website, maka masalah mengenai error establishing a database connection WordPress xampp pada website Anda bisa segera diatasi dan website dapat kembali normal.

2. Mengatur Ulang Password Database

Mengatur Ulang Password Database
Sumber: learn.microsoft.com

Cara kedua ini bisa dilakukan untuk mengatasi WP error establishing a database connection jika disebabkan karena login credential yang salah atau kadaluarsa. Mengatur ulang password database website bisa dilakukan dengan beberapa langkah di bawah ini:

  • Login ke bagian cPanel dan masuk ke menu File Manager.
  • Kemudian klik folder public_html untuk menemukan file dengan nama wp-config.php.
  • Kemudian klik menu View.
  • Kemudian copy password database website ke bagian berikut ini,

/** MySQL database username */
 define(‘DB_USER’, ‘username_database_anda’);

/** MySQL database password */
 define(‘DB_PASSWORD’, ‘p5!5hS04p@’);

  • Kemudian masuk ke menu MySQL database website di akun cPanel.
  • Kemudian cari Current Users di bagian paling bawah. Kemudian masukkan username dan password yang baru.
  • Kemudian klik Change Password untuk menyimpan perubahan password yang telah dilakukan.

Jika error establishing a database connection pada website disebabkan karena kesalahan pada username atau password, maka setelah melakukan beberapa langkah di atas, maka database website akan bisa diakses kembali dan bisa ditampilkan di halaman utama website.

3. Memperbaiki File yang Rusak

Memperbaiki File yang Rusak
Sumber: easeus.co.id

Selanjutnya error establishing a database connection aws bisa diatasi dengan memperbaiki file yang rusak apabila memang ditemukan adanya file rusak di bagian database website.

Kerusakan file ini bisa disebabkan karena beberapa hal seperti proses transfer file via FTP yang tidak sempurna, adanya permasalahan pada hosting website, atau adanya percobaan hacking pada website. Untuk mengatasinya, harus ada perbaikan pada file yang rusak dengan cara:

  • Download WordPress dari halaman website wordpress.org.
  • Unzip file yang sudah didownload dan hapus folder wp-content.
  • Kemudian, upload semua file yang tersisa setelah melakukan penghapusan via SFTP ke situs website.
  • File yang diupload tersebut akan secara otomatis menggantikan file database website yang rusak atau bermasalah dengan file yang baru dan bersih dari virus.
  • Setelah selesai, clear cache semua browser.
  • Kemudian buka kembali website dan error sudah teratasi.

4. Menghubungi Pihak Penyedia Hosting

Menghubungi Pihak Penyedia Hosting
Sumber: websiteplanet.com

Cara terakhir untuk mengatasi error establishing a database adalah dengan menghubungi pihak penyedia jasa hosting. Cara yang satu ini menjadi satu-satunya opsi ketika error yang ditampilkan berhubungan dengan permasalahan pada server.

Permasalahan pada server bisa terjadi ketika server mengalami gangguan atau tidak bisa diakses karena terlalu banyak orang yang mengakses website tersebut dalam satu waktu. Jika begini, maka bisa langsung menghubungi pihak penyedia server website.

Mereka akan memberikan solusi mengenai permasalahan pada server website seperti menaikkan kemampuan server website sehingga bisa diakses oleh banyak orang sekaligus atau upgrade layanan yang dirasa dibutuhkan untuk how to fix error establishing a database connection.

Apabila mengalami kendala error establishing a database connection artinya harus mengetahui dan mencari tahu terlebih dahulu apa penyebabnya sehingga bisa memilih cara penyelesaian atau solusi yang tepat.

Beberapa pembahasan solusi di atas bisa menjadi acuan bagi yang mengalami kendala error establishing a database connection pada website pribadi atau bisnis sehingga masalah bisa segera terselesaikan dan tidak menambah kerugian bagi pemilik website secara materiil.

Related Posts

Etika Berkomentar di blog ini.

Budayakan berkomentar yang baik dan sopan dengan mengedepankan ketentuan berikut :

  • Pakai nama orang asli (tidak boleh nama blog atau nama aneh)
  • URL homepage (halaman utama)
  • Tidak menyisipkan link dalam komentar
  • Berkomentar sesuai topik minimal 2 kalimat

Setiap komentar yang terindikasi spam tidak akan saya approve.

Terima kasih kawan!

Beneran nih nggak mau komen?

Kampusit.id merupakan media digital yang membahas seputar blogging dan teknologi informasi, selain itu kami juga menyediakan jasa pengembangan website wordpress, kursus serta jual beli domain dan blog adsense

08-111-399-986

Jl Jatipadang Raya Pasar Minggu Jakarta Selatan