Di era modern ini pastinya Anda tidak asing lagi dengan istilah website, bahkan sebagian besar orang pasti sudah pernah mengaksesnya. Website adalah salah satu hal yang dekat sekali dengan mesin penelusuran atau aplikasi browser, misalnya saja seperti Google dan lain sebagainya.
Kini website menjadi elemen penting, khususnya di dalam kehidupan manusia apalagi ini adalah era digital. Namun, masih ada segelintir orang yang belum memahami apa sejatinya website, meskipun mereka sudah berulang kali mengunjungi salah satunya. Anda juga demikian?
Definisi Website Adalah?
Website merupakan sebuah halaman atau juga bisa terdiri dari beberapa halaman web yang saling terhubung satu dengan lainnya, kemudian bisa diakses dari seluruh penjuru dunia asalkan perangkat yang digunakan untuk kunjungan tersambung jaringan internet.
Setiap halaman website pasti memiliki alamat unik yang berbeda satu sama lainnya dan hal tersebut dikenal sebagai URL alias Uniform Resource Locator. Situs-situs website biasanya akan berisi tentang berbagai macam jenis informasi, baik berupa teks, kemudian gambar, video maupun audio.
Tidak hanya itu saja, website juga dapat memuat beberapa bentuk hal, misalnya saja seperti form kontak, komentar, serta chatting. Website sendiri terdiri dari dua elemen utama yang mana memiliki fungsinya masing-masing, yakni client-side dan server-side.
Bagi yang belum tahu, elemen client-side merupakan bagian dari situs yang dapat dilihat oleh pengguna melalui mesin penelusuran, misalnya saja seperti Google Chrome dan lain sebagainya. Bagian elemen satu ini tersusun dari beberapa poin, yakni HTML, CSS, serta JavaScript.
Komponen-komponen yang tersusun pada elemen client-side bertujuan untuk merancang serta menampilkan halaman web untuk para pengguna. Sedangkan elemen serbe-side merupakan bagian website yang hanya bisa dilihat oleh web server alias tersembunyi dan tidak bisa dilihat pengguna.
Sama halnya dengan elemen pertama, elemen kedua ini juga terdiri dari beberapa bahasa pemrograman, mulai dari PHP, kemudian Python, dan juga Ruby on Rails.
Fungsi Website Adalah?
Sebenarnya fungsi website kebanyakan digunakan untuk kebutuhan bisnis, karena dirasa bisa meningkatkan penghasilan. Maka dari itu, fungsinya pun tidak akan jauh-jauh dari bisnis atau usaha. Lantas, apa saja fungsinya? Silahkan cek di bawah ini:
1. Membangun Branding Bisnis
Fungsi website adalah untuk membangun branding bisnis, yang mana merupakan kegiatan yang bertujuan untuk mempromosikan atau memasarkan sebuah merk atau brand demi peningkatan omset.
Di era digital seperti sekarang ini, website menjadi sarana yang sangat tepat guna memperkenalkan produk atau jasa (bisnis) ke masyarakat dalam cakupan lebih luas lagi, mengingat website bisa diakses dari seluruh penjuru dunia dengan satu syarat perangkat tersambung jaringan internet.
Nah, dengan hadirnya website maka pemilik bisnis atau pengusaha bisa lebih mudah dalam menampilkan informasi penting terkait bisnisnya, mulai dari visi dan misi, kemudian produk maupun jasa yang ditawarkan kepada pelanggan.
2. Meningkatkan Kepercayaan Pelanggan
Kepercayaan pelanggan tentu saja menjadi hal yang sangat penting dalam menjalankan bisnis, karena hal tersebut akan mempengaruhi penjualan. Dengan menggunakan website, tingkat kepercayaan pelanggan akan semakin tinggi sehingga bisa meningkatkan citra perusahaan.
Dalam jangka waktu yang panjang tentu saja hal tersebut akan berdampak positif kepada bisnis, baik dalam hal loyalitas pelanggan maupun peningkatan penghasilan dari penjualan. Jadi, ketika ingin meningkatkan kepercayaan pelanggan silahkan bangun bisnis secara online dengan memanfaatkan website.
3. Meningkatkan Keterlibatan Pelanggan
Selain kepercayaan pelanggan, melibatkan pelanggan dalam bisnis juga menjadi salah satu hal bagus, lho. Hal inilah yang menjadi fungsi website selanjutnya, yakni meningkatkan keterlibatan pelanggan dalam bisnis yang Anda geluti.
Interaksi dengan pelanggan dalam ranah online juga bisa meningkatkan penjualan produk atau jasa, karena pelanggan menjadi lebih dekat dengan bisnis Anda. Dengan website ini Anda bisa dengan leluasa berinteraksi bersama pelanggan, sehingga dapat menciptakan hubungan lebih dekat lagi.
4. Menyediakan Informasi Produk dan Jasa
Fungsi keempat adalah dapat digunakan sebagai sarana untuk menyediakan informasi selengkap-lengkapnya dan tentu saja detail terkait bisnis, kemudian produk maupun jasa yang ditawarkan.
Informasi yang tersedia di dalam website tentu saja akan membantu para pelanggan atau bahkan calon pelanggan untuk mengetahui tentang bisnis yang sedang Anda geluti. Tidak hanya itu saja, informasi yang tercantum di website juga bisa menambah tingkat kepercayaan pelanggan, lho.
Baca Juga: Cara Ganti Background Foto Online dengan Mudah dan Praktis
5. Menjual Produk atau Jasa Secara Online
Kini jual beli online semakin marak dilakukan karena dirasa lebih mudah dan simple, karena orang-orang tidak perlu lagi keluar hanya untuk sekadar berbelanja. Nah, fungsi website juga berkaitan akan hal ini yakni dapat digunakan untuk menjual produk maupun jasa secara online.
Dengan membuka toko online di website, maka sama halnya dengan membuka akses kepada seluruh pelanggan agar bisa membeli barang dagangan atau jasa yang ditawarkan kapan saja dari mana saja. Bukankah hal ini akan sangat menguntungkan?
Unsur-Unsur Website
Tidak hanya tentang pengertian website, tentu saja Anda harus mengenal lebih dalam lagi tentang hal tersebut dengan mengetahui unsur-unsurnya. Setidaknya website terdiri dari lima unsur yang masing-masing memiliki fungsi atau kegunaanya sendiri. Berikut ini pembahasannya:
1. Domain
Domain adalah unsur alamat atau nama unik yang digunakan sebagai salah satu proses identifikasi situs website di internet. Sebuah domain pada umumnya akan terdiri dari nama domain unit yang disertai dengan ekstensi domain, misalnya saja seperti .com, .org, atau .net.
Jika ingin membangun website, maka silahkan pilih domain yang unik, kemudian mudah diingat, dan juga relevan dengan bisnis masing-masing sehingga nantinya akan mempermudah pengunjung ketika hendak mengakses website Anda.
2. Hosting
Unsur yang kedua adalah hosting, merupakan server yang digunakan untuk menyimpan website sehingga pada akhirnya dapat diakses melalui mesin penelusuran atau peramban dengan jaringan internet.
Hosting yang berkualitas dan dapat diandalkan tentunya akan menjamin website bisa diakses dengan cepat serta stabil. Tenang saja, banyak sekali jenis hosting yang bisa dijadikan pilihan ketika ingin membangun website untuk bisnis masing-masing.
3. Bahasa Pemrograman
Bahasa pemrograman merupakan unsur website ketiga, yakni bahasa khusus yang digunakan untuk menciptakan berbagai jenis software, tidak terkecuali website.
Seperti yang dikatakan sebelumnya website menggunakan beberapa jenis bahasa pemrograman, yakni mulai dari HTML, CSS, dan juga JavaScript serta PHP.
4. Konten
Konten merupakan isian yang bisa dimasukkan ke dalam website untuk kepentingan bisnis, sehingga diwajibkan untuk membuat konten yang bagus serta berkualitas agar membuat pengunjung betah berada di dalam website Anda.
Ada beberapa jenis konten yang bisa disematkan pada website, mulai dari konten berupa teks, gambar, audio, video, atau kombinasi dari semuanya.
5. Desain Web
Terakhir adalah desain web. Aspek kelima ini adalah hal-hal yang mengatur tentang tampilan website mulai dari tata letak, kemudian jenis font, dan elemen visual lainnya dengan tujuan untuk mempresentasikan konten di dalam website.
Website adalah hasil dari perkembangan teknologi yang sangat bermanfaat, khususnya bagi para pengusaha dalam meningkatkan bisnisnya. Anda bisa memanfaatkan website untuk merintis usaha, karena keuntungannya sangat banyak salah satunya meningkatkan penjualan.
Etika Berkomentar di blog ini.
Budayakan berkomentar yang baik dan sopan dengan mengedepankan ketentuan berikut :
Setiap komentar yang terindikasi spam tidak akan saya approve.
Terima kasih kawan!